Perlu diketahui bahwa kini sudah ada banyak cara yang bisa ditempuh dalam proses pembelian rumah dari developer. Mulai dari membeli rumah dengan sistem pembayaran KPR, cash bertahap, hingga cash keras. Terutama bagi Anda yang membutuhkan tempat tinggal maka wajib mengetahui prosedur dari masing-masing sistem pembayaran rumah tersebut.
Proses Pembelian Rumah dari Developer Dengan berbagai Tipe Pembayaran Berbeda
- Pembelian Rumah Dengan Pembayaran KPR
KPR merupakan sistem pembayaran dalam proses pembelian rumah yang dilakukan dengan cara mencicil. Di mana biaya pembelian rumah KPR yang diberikan bisa mencapai 90% dari harga rumah.
Proses pembelian rumah dengan sistem pembayaran satu ini sangat direkomendasikan bagi Anda yang membutuhkan tempat tinggal, tetapi tidak memiliki cukup banyak uang untuk membelinya.
Apalagi proses pembelian rumah dari developer terbaik dengan sistem pembayaran tersebut kini tidak hanya disediakan oleh perbankan, melainkan juga perusahaan pembiayaan. Dalam hal ini, pembiayaan rumah tersebut berasal dari lembaga sekunder.
Dengan kata lain, pembelian rumah dibayarkan oleh bank kepada developer, lalu Anda bisa mencicil sesuai tenor kepada pihak bank. Perlu diingat bahwa untuk pembelian rumah dengan sistem pembayaran satu ini, biasanya Anda diwajibkan membayar DP atau uang muka sebesar 15-30% dari harga rumah.
Namun tidak perlu khawatir, kini sudah banyak bank yang menawarkan DP 0%. Itulah mengapa proses pembelian rumah dengan sistem ini sangat disarankan bagi Anda karena memang terbukti dapat membantu.
( Baca Juga: Hal Harus Ditanyakan Saat Membeli Rumah )
- Pembelian Rumah Dengan Pembayaran Cash Bertahap
Selain KPR, ternyata cash installment atau yang dikenal dengan cash bertahap merupakan salah satu proses pembelian rumah dari developer profesional yang juga dilakukan secara mencicil.
Di mana proses pembelian rumah tersebut memiliki jangka waktu pembayaran 6 sampai 24 bulan. Jika Anda memilih sistem pembayaran ini, maka wajib membayar uang muka sebesar 30-50%.
Menariknya, proses pembelian rumah dengan sistem pembayaran cash bertahap memungkinkan Anda melakukan jual beli atau transaksi rumah tanpa notaris. Sebab, proses pembelian rumah yang satu ini hanya membutuhkan jasa PPAT.
Di mana, pejabat yang bersangkutan tersebut bertugas memeriksa keaslian berbagai sertifikat rumah dari developer. Kemudian PPAT tersebutlah yang akan bertugas untuk mengurus BPHTB serta pembuatan AJB baru kemudian melakukan proses balik nama dari sertifikat rumah.
Hal yang perlu diingat adalah pastikan menggunakan jasa PPAT yang terpercaya untuk menghindari adanya masalah di kemudian hari. Jika memungkinkan gunakan jasa PPAT yang Anda pilih sendiri agar lebih aman.
- Pembelian Rumah Dengan Pembayaran Cash Keras
Terakhir, proses pembelian rumah dari developer terpercaya yang terdiri dari beberapa prosedur dan memiliki banyak keuntungan ialah cash keras. Prosedur yang pertama dikenal dengan istilah booking fee atau membayar biaya pemesanan.
Booking fee ini termasuk uang kesepakatan antara penjual dan pembeli dalam transaksi rumah agar tidak dialihkan atau dijual kepada pihak lain. Namun perlu diingat bahwa booking fee ini bukanlah DP. Sehingga biasanya booking fee nominalnya jauh lebih kecil dibandingkan dengan DP yang biasanya sekitar 5-10% dari harga rumah.
Setelah booking fee tersebut, langkah selanjutnya pembuatan PPJB yang berisi peraturan pembayaran dan informasi-informasi lainnya. Mulai dari nama pembeli rumah, harga rumah, hingga dengan waktu pengerjaan rumah. Pada tahap ini, Anda wajib memberikan informasi yang akurat dan sebenar-benarnya agar tidak terjadi suatu masalah di kemudian hari.
Jika pembuatan PPJB tersebut sudah selesai, maka pihak penjual atau developer akan memecahkan SHGB. Kemudian untuk mendapatkan surat-surat rumah yang sudah dibeli, Anda wajib melakukan pembayaran tunai.
Selanjutnya barulah Anda akan mendapatkan kelengkapan surat lainnya yang meliputi SHM dan SHGB, serta AJB. Ingat untuk memastikan bahwa seluruh kelengkapan surat tersebut sudah dibalik nama ke atas nama pembeli. Dengan demikian Surat tersebut akan memiliki staus yang jelas dan kuat di mata hukum.
Tips Membeli Rumah Di Developer Yang Terbaik Dan Terpercaya
Agar dapat memiliki rumah yang terbaik maka Anda harus membelinya dari developer yang terpercaya. Untuk itu lakukanlah beberapa tips berikut agar dapat menemukan rumah terbaik yang bisa Anda gunakan:
- Utamakan Reputasi Developer
Anda dapat mengukur reputasinya dari kelengkapan ijin developer yang meliputi: ijin peruntukan tanah, prasarana yang sudah tersedia, kondisi tanah yang matang, SHGB atas nama developer, dan IMB induk.
- Miliki IMB Perumahan
Hal ini penting karena IMB tersebut akan berlaku sebagai landasan yang sah dalam mendirikan bangunan. Jika rumah tersebut didirikan tanpa adanya IMB maka akan terancam untuk dirobohkan karena tidak memiliki izin untuk mendirikannya.
- Gunakan Jasa Notaris
Meskipun ada proses yang tidak memerlukan adanya notaris untuk dilakukan namun lebih baik Anda tetap menggunakan jasa notaris. Dengan demikian Anda akan memiliki saksi dari semua transaksi jual beli tersebut yang keberadaannya kuat di mata hukum.
- Hindari Pembayaran DP Sebelum KPR Disetujui
Perlu diingat bahwa tidak terdapat jaminan bank pasti menyetujui pengajuan KPR meski developer yang bersangkutan sudah bekerja sama dengan pihak bank tersebut. Untuk itu, sebaiknya Anda hindari melakukan pembayar DP di awal sampai pengajuan KPR disetujui oleh pihak bank.
- Balik Nama Sertifikat
Jika rumah yang ditawarkan telah disepakati, maka pastikan sertifikat segera dilakukan balik nama. Sebab perlu diketahui bahwa hal tersebut dapat menyebabkan take over kredit sulit dilakukan ke bank lain.
- Segera Urus AJB dan Status SHM
AJB sebagai bukti legal bahwa hak bangunan dan tanah sudah menjadi hak Anda sebagai pembeli. Selain itu, Anda juga perlu mengurus status SHM agar dapat mendirikan bangunan dengan jangka waktu selama 50 tahun.
Berdasarkan pemaparan proses pembelian rumah dari developer di atas, dapat disimpulkan bahwa semakin beragam sistem pembayaran pembelian rumah maka semakin mudah bagi semua orang untuk memiliki tempat tinggal.
Case De Ramos Hadir dengan Tipe Rumah dan Proses Pembelian Terbaik
Selain menerapkan berbagai sistem pembayaran, jasa properti ini sangat direkomendasikan bagi Anda karena menyediakan berbagai tipe rumah yang menarik dan memiliki kualitas terbaik.
Di sini, Anda akan disuguhkan sejumlah unit rumah dengan tipe Jasmin dan tipe La Rosa. Di mana, rumah-rumah tersebut dibangun dengan konsep mewah klasik tapi tetap modern dan kekinian.
Selain itu, rumah-rumah tersebut juga sudah dilengkapi berbagai fasilitas yang memadai, mulai dari halaman luas, smart home, hingga dengan panel surya. Jika Anda memutuskan membeli rumah tersebut sudah pasti fasilitas yang ada memberikan kepuasan tersendiri. Di mana berbagai fasilitas tersebut dapat dimanfaatkan sebaik mungkin sehingga menciptakan sesuatu yang baru.
Misalnya, Anda dapat menggunakan halaman yang luas untuk menciptakan taman atau ruang tamu outdoor. Dengan modifikasi halaman rumah tersebut, dipastikan Anda akan merasa lebih nyaman untuk berlama-lama berada di rumah. Apalagi harganya sangat terjangkau, Anda bisa mendapatkan rumah dekat Jakarta hanya 2 milyaran di lokasi bebas banjir, dekat tol dan MRT.
Demikianlah informasi mengenai beberapa proses pembelian rumah dari developer yang dapat Anda pilih sesuai kemampuan finansial. Namun sebelum memutuskan membeli rumah dengan sistem pembayaran tertentu, pastikan Anda sudah memahami terlebih dahulu prosedur pembayarannya.