Jika Anda masih mempertimbangkan apa saja keuntungan beli rumah cash, artikel ini adalah jawabannya. Membeli rumah dengan cara cash ataupun kredit memiliki keuntungan dan kerugiannya tersendiri. Berikut ini kami bagikan alasan mengapa harus membeli rumah cash serta kekurangannya sebagai bahan pertimbangan. Simak lebih lengkap dalam tulisan di bawah ini.
6 Keuntungan Beli Rumah Cash Wajib Tahu
1. Bebas beban cicilan
Membeli rumah dengan cara cash berarti membebaskan diri dari utang atau cicilan. Cara ini cocok untuk Anda yang tidak senang hidup dibayang-bayangi cicilan setiap bulan atau tahunnya.
Dengan cara ini, tidak perlu pusing memikirkan bagaimana membayar cicilan rutin sebab rumah sudah lunas. Beban cicilan ini dapat mempengaruhi kondisi finansial sehari-hari. Jika membeli dengan cara cash, Anda akan terbebas dari semua hal itu.
2. Bebas beban bunga
Ketika membeli rumah dengan cara KPR berarti ada beban yang harus ditanggung. Beban ini berupa bunga cicilan yang fluktuatif yang bisa menyebabkan kredit macet. Artinya, nominal besar bunga tidak akan sama dari tahun ke tahun karena terpengaruh oleh inflasi dan faktor ekonomi lainnya.
Bahkan, tak jarang bunga cicilan jauh lebih besar dari harga asli rumah. Salah satu keuntungan beli rumah cash bertahap adalah terbebas dari beban bunga. Kondisi finansial pun ke depannya akan lebih stabil dan lebih terjaga.
3. Bisa dijadikan jaminan
Memiliki rumah yang dibayar dengan cara cash berarti bisa dijadikan jaminan untuk peminjaman modal. Misalnya, jika ingin mengajukan pinjaman ke bank tetapi tidak punya aset lain selain rumah. Rumah yang dibeli secara cash bisa berguna untuk hal ini.
Hal ini disebabkan karena kepemilikan sudah seutuhnya berada di tangan Anda. Jadi, proses pengajuan pinjaman pun akan lebih mudah. Hal ini tentu menguntungkan bagi Anda yang berkeinginan untuk membuka usaha yang perlu banyak modal.
4. Kepemilikan aset berharga
Membeli rumah secara cash berarti memiliki kepemilikan seutuhnya atas aset berharga tersebut. Anda bebas merenovasi atau mengubah bentuk rumah. Tidak perlu ada persetujuan dari pemilik sebelumnya karena hak milik sepenuhnya di tangan Anda.
Rumah sebagai aset berharga bisa digunakan juga untuk keperluan lain. Misalnya, jika ingin dijual kembali pun prosesnya akan lebih mudah. Bahkan, rumah pun bisa disewakan sebagai salah satu ladang investasi.
Baca Juga: Beli Rumah atau Sewa Rumah? Berikut Keuntungan dan Kekurangannya
5. Nego harga lebih mudah
Salah satu keuntungan beli rumah cash keras adalah kesempatan nego harga menjadi lebih mudah. Umumnya, penjual mau memberikan harga yang lebih murah jika dibeli dengan cara cash. Hal ini terjadi karena kedua pihak sama-sama mendapat keuntungan.
Pihak penjual akan mendapatkan jumlah uang yang besar sekaligus dalam 1 kali transaksi. Sedangkan pihak pembeli akan mendapatkan harga yang lebih murah dibandingkan dengan membeli rumah secara kredit atau KPR.
6. Minim biaya administrasi
Membeli rumah dengan cara cash juga berarti minim biaya untuk keperluan administrasi. Mengingat jika membeli melalui KPR ada begitu banyak proses administrasi yang harus dilalui. Terkadang pengeluaran untuk keperluan administrasi sering kali tak terdeteksi.
Padahal, biasanya hal ini memakan cukup banyak biaya. Mulai dari harus membayar notaris dalam membuat berbagai macam dokumen hingga membayar urusan administrasi di bank kreditur.
6 Kekurangan Membeli Rumah Secara Cash
Setiap kelebihan pasti selalu diiringi dengan kekurangan. Berikut ini beberapa kekurangan membeli rumah secara cash.
1. Modal besar
Membeli rumah secara cash membutuhkan modal yang besar di awal. Tentu dalam mengumpulkan modal ini tidaklah mudah. Untuk orang-orang berpenghasila menengah hal ini pasti akan terasa sangat sulit. Apalagi, kini harga rumah semakin mahal.
2. Butuh waktu lama untuk membeli
Mengumpulkan modal yang lama inilah yang menjadi akibat butuh waktu lama untuk membeli rumah secara cash. Memang kelebihan beli rumah cash adalah bebas cicilan, tetapi mengeluarkan modal besar di awal juga cukup sulit untuk dilakukan.
Apalagi, harga rumah setiap tahun semakin meningkat. Misal, ingin membeli rumah A di tahun 2020, tetapi modal belum cukup. Butuh sekitar 5 tahun agar bisa membeli. Namun, harga rumah A di tahun 2025 sudah pasti meningkat drastis.
Jika kondisi finansialnya stagnan, maka tentu akan sulit untuk membeli rumah A di tahun 2025. Maka dari itu, lebih banyak orang memilih cara KPR walaupun bunganya juga tak kecil.
3. Risiko penipuan
Terkadang ada banyak penjual atau developer nakal yang kerap melakukan penipuan. Biasanya, mereka akan memasang harga tak masuk akal jika membeli secara cash. Anda perlu waspada jika hal ini terjadi.
4. Terkadang tak sesuai keinginan
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, harga rumah yang meningkat terkadang akan menghancurkan ekspektasi. Misal, dengan 500 juta di tahun 2020 bisa membeli rumah kelas menengah. Sedangkan 5 tahun lagi hal tersebut pasti berubah.
5. Mempengaruhi kondisi finansial
Terkadang ada orang yang tak memikirkan kondisi finansial setelah membeli rumah cash. Padahal, biaya yang dibutuhkan setelahnya masih banyak. Hal ini sering tak terpikirkan sehingga cenderung mempersiapkan uang untuk membeli rumahnya saja.
6. Potensi hilangnya nilai rumah
Beberapa pengamat properti mengatakan bahwa membeli rumah cash akan menurunkan leverage rumah. Hal ini tentu akan berpengaruh terhadap nilai jual rumah yang juga akan ikut menurun.
Rumah Mewah Masa Depan di Casa De Ramos
Jika sedang mencari rumah dekat Jakarta hanya 2 milyaran, maka Casa De Ramos adalah jawabannya. Perumahan ini menawarkan hunian terbaik di daerah Tangerang Selatan yang memiliki konsep mewah klasik.
Konsep mewah klasik ini digabungkan dengan sentuhan modern sehingga tetap mengikuti perkembangan zaman. Casa De Ramos merupakan salah satu perumahan milik PT Multiguna Cipta Mandiri yang sudah terkenal reputasinya di bidang real estate. Kini tersedia 2 tipe hunian yaitu tipe La Rosa dan tipe Jazmin. Keduanya memiliki fasilitas dan konsep yang sama.
Casa De Ramos menghadirkan hunian di kawasan strategis dekat dengan pusat kota, jalan tol, rumah sakit, sekolah, dan stasiun MRT. Akses untuk menuju perumahan ini sangatlah mudah dan bisa dijangkau oleh semua jenis kendaraan.
Fasilitas yang ditawarkan pun cukup beragam. PT Multiguna Cipta Mandiri menawarkan hunian lengkap dengan fasilitas smart home dan juga panel surya. Ditambah lagi dengan fasilitas umum yang memadai di area dalam komplek perumahan.
Kawasan perumahan ini sangat aman dan kondusif. Tak hanya itu, perumahan ini juga letaknya berada di kawasan bebas banjir. Jadi, tak perlu khawatir akan menghadapi banjir ketika musim hujan tiba.
Membeli rumah di Casa De Ramos bisa dilakukan dengan metode apa pun. Mulai dari cash hingga KPR bisa Anda pilih. Jika masih bingung, Anda bisa menyimak ulang keuntungan beli rumah cash serta kerugiannya yang akan diperoleh.